Mataempat.com, Bekasi - Olahraga panahan sudah ada sejak zaman purbakala dan digunakan untuk berburu dan bertahan hidup. Panahan menjadi olahraga yang populer di Indonesia karena tradisi dan budaya yang kuat.
Menurut Ketua Cabor Perpani Kota Bekasi, Sardi Efendi, olahraga panahan memiliki sejarah panjang dengan berbagai kisah.
Sejarah panahan dunia
Dikatakan, Bukti paling awal panahan adalah mata panah dari batu api yang berasal dari sekitar 20.000 SM.
Kompetisi panahan pertama di zaman modern diadakan di Finsbury, Inggris pada tahun 1583
Panahan menjadi cabang olahraga Olimpiade pada tahun 1900 untuk pria dan 1904 untuk wanita. Dan Raja Charles II menggelar perlombaan panahan pada tahun 1676.
Manfaat Panahan dalam Olahraga
Adapun manfaat panahan dalam canang olahraga Perpani juga disebut meningkatkan kekuatan otot lengan, bahu, dan punggung,, meningkatkan ketepatan dan keseimbangan, meningkatkan konsentrasi dan fokus, melatih kesabaran dan ketenangan, kepercayaan diri dan meningkatkan keterampilan motorik.
Sardi mengaku tertarik menjadi ketua Cabor Perpani Kota Bekasi karena ingin memajukan olahraga panahan di Kota Bekasi. Seperti banyak prestasi yang pernah diraih kota Bekasi.
Prestasi Cabang Olahraga Perpani Kota Bekasi
Prestasi Cabor Panahan Kota Bekasi meliputi Kejuaraan Seri Liga Panahan Jawa Barat Pertama Tahun 2022, Kota Bekasi dinobatkan sebagai Runner Up terbaik.
Dan selain itu, sambung Sardi, Kota Bekasi juga berhasil mengirimkan Atlit terbanyak se-Jawa Barat sebanyak 8 Kontingen Atlit pada Kejurnas Junior yang Dihelat pada Bulan Oktober 2022 di Jogjakarta.
"Pada Porprov Jabar 2022 Cabor Panahan Kota Bekasi meraih 5 medali Perak," ungkap Sardi usai Dilantik sebagai Ketua Cabor Perpani, di Kota Bekasi, (Minggu (9/3/2025).