Halo Je, Jasa Antar UMKM Segera Hadir di Indonesia

nugie Bisnis
24 Jun 2024 20:06Wib
Bagikan atau simpan

BEKASI - Halo Je yang bernaung di bawah PT Mallindo Global Network segera hadir di Indonesia.

Halo Je adalah driver online jasa antar khusus produk UMKM yang dapat mempermudah pelayanan para pelaku UMKM.

ADVERTISEMENT

Menurut keterangan Direktur PT Mallindo Global Network, Titan Saptian, Halo Je merupakan perusahaan Malaysia dan Indonesia, yang bekerjasama secara Join partner.

"Halo je adalah salah satu Aplikasi serupa yang sudah beroperasi di Malaysia sejak 2019. Dan Agustus nanti akan beroperasi di Indonesia," ungkap Titan kepada media ini, usai memberikan sosialisasi kepada pelaku UMKM, di Graha SS Galaxy, Kota Bekasi, Senin (24/6/2024).

Titan menambahkan, halo je berbeda dengan aplikasi sejenis lainnya. Halo Je Lebih merangkul UMKM, dengan tujuan pelayanan UMKM dalam hal delivery sehingga mendapat penilaian sempurna dari pelanggan.

"Jika potensi harga jual dan penjualan produk bagus, produk UMKM itu akan dibawa ke Malaysia dan akan dijual di Malaysia," paparnya serius.

Korwil Halo Delivery Kota Bekasi, Deni Krida Laksana menambahkan bahwa halo je mulai operasi Agustus 2024 di Kota Bekasi dan serentak di Indonesia.

"Agustus nanti akan beroperasi serentak, namun akan launching di kota Bekasi," kata Deni.

Dijelaskan lebih dalam, bahwa Halo Je adalah Jasa antar UMKM untuk semua jenis produk UMKM. Untuk harga menurutnya mengikuti standar perusahaan, namun dipastikannya lebih murah dibanding aplikasi sejenis.

"Selain driver yang mendapat asuransi, bonus driver juga diberikan lebih besar dibanding aplikasi lain. Kita menggunakan distributor untuk pengoperasian, dan Kita membuka kesempatan jika ingin jadi mitra pengemudi," pungkas Deni.

Tags: