Puluhan Warga Mengikuti Kegiatan Donor Darah di Balai RW 36 Kemang Pratama 2

nugie Inspiratif
08 Okt 2022 05:37Wib
Bagikan atau simpan
BEKASI - Puluhan warga Perumahan Kemang Pratama 2 dan sekitarnya, mengikuti kegiatan donor darah dengan tema 'Solidaritas Berbagi Harapan Hidup Kepada Sesama' yang diadakan di Balai RW 36, Jalan Kemang Amarilis Raya, Bojong Rawalumbu, Rawa Lumbu, Kota Bekasi.
ADVERTISEMENT
Ketua PKK RW 36 Perumahan Kemang Pratama 2, Lia Kismo mengatakan, kegiatan yang diusung oleh Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) RW 36 ini adalah salah satu program yang bertujuan untuk memfasilitasi warga yang ingin berdonor. "Ini adalah acara donor darah, pemeriksaan gula darah, kolesterol dan asam urat. Program ini termasuk dalam program ibu-ibu PKK RW 36 yang didukung oleh pengurus RW 36," ujar Lia kepada awak media. Lia menambahkan, acara yang digelar ini selain untuk warga RW 36, Perumahan Kemang Pratama 2 juga terbuka untuk umum dan rencananya akan dijadikan sebagai program rutin kedepannya agar warga sekitar dapat selalu sehat. Senada, Ketua RW 36 Perumahan Kemang Pratama 2, Sukismo mengatakan, pengurus RW 36 mendukung secara positif kegiatan yang diadakan oleh ibu-ibu PKK dan bersyukur dengan antusias warga yang hadir untuk melakukan donor. "Kami mendukung secara positif, daripada kegiatan ibu-ibu PKK RW 36 ini, dan Alhamdulillah antusias warga cukup memberikan harapan yang baik kepada kita semua. Kita lihat dari pagi sampai sekarang masih banyak pendonor," ungkap Sukismo. Dukungan juga muncul dari pemerintah Kota Bekasi, tampak Plt. Camat Rawalumbu, Lia Erliani turut mengikuti donor darah yang sedang berlangsung. Lia mengatakan, kegiatan hari ini bekerja sama dengan PMI Kota Bekasi, Prodia dan seluruh warga RW 36 Perumahan Kemang Pratama 2. "Tentunya saya memberikan apresiasi, kepada RW 36 dan seluruh jajaran pengurus dan ibu-ibu PKK RW 36 yang sudah menginisiasi kegiatan donor darah pada hari ini," imbuh Lia yang juga berharap acara ini akan menjadi kegiatan yang rutin untuk memberikan manfaat. Lia berharap kegiatan donor darah yang diadakan oleh warga RW 36, Perumahan Kemang Pratama 2 ini akan menginspirasi yang lainnya dan dapat dilanjutkan oleh RW lain di Kecamatan Rawalumbu pada khususnya, untuk menumbuhkan rasa kepedulian antar sesama. (Pandu/Tapost)
Tags: