Tembus 48 Bedah Rumah, LGK Sasar UMKM di Tahun 2021

nugie Inspiratif
03 Jan 2021 14:06Wib
Bagikan atau simpan
BEKASI - Laskar Gerakan Kebaikan (LGK) yang dipimpin oleh Muhammad Said, mampu merealisasikan bantuan terhadap warga yang membutuhkan berbagai bantuan.
ADVERTISEMENT
Cemong sapaan akrabnya, menuturkan bahwa tahun 2020 tembus 48 bedah rumah, dan 6 kegiatan lainnya seperti, jalan lingkungan, rumah ibadah, dan kantor sekretariat RT. "Tahun 2020 kita tembus 54 kegiatan dari berbagai bantuan. Rencananya tahun 2021 nanti akan fokus pada rumah ibadah, fasilitas umum, dan UMKM," tutur Cening kepada mitrapos.com, usai melaksanakan peresmian di tiga tempat, di Kelurahan Kota Baru, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Minggu (3/1/2021). Dikatakan, Alhamdulillah kegiatan hari ini di tiga tempat peresmian yakni di Sekretariat Kantor RT04/16, Rumah Almarhumah Rohani, dan rumah bang Lamun di RW 15, Kotabaru. Selain bedah rumah, LGK juga melakukan kegiatan kesehatan di masa pandemi seperti penyemprotan disinfektan, bantuan dampak banjir, dan juga melakukan pelatihan Laskar bergerak dari Januari 2020. LGK sendiri bukanlah kepanjangan tangan pemerintah. Melainkan donasi dan infaq dari seluruh anggota, serta donatur dari LGK. "Semua bisa bergabung dan menyumbabgkan donasi Rp.10 Ribu perbulan. Dan nantinya bisa mengajukan bantuan untuk warga sekitar," terangnya. Sementara, dikatakan H. Bambang Supriyadi selaku Anggota DPRD Kota Bekasi saat hadir pada peresmian di tiga lokasi tersebut, Hal seperti ini sangat positif, dan ini murni dana dari masyarakat dan tidak ada bantuan dari pemerintah. Menurutnya LGK adalah gerakan yang sangat luar biasa, karena di masa pandemi bisa ajak warga kolektif mewujudkan kebaikan dan kepedulian. "Laskar ini baru 10 bulan namun sudah mampu membantu sampai 54 kegiatan. Kalau memang semua orang bisa membantu seperti ini tentu sangat bagus," ungkapnya kagum. Terpisah, Ketua RW 16, Kelurahan Kotabaru, Sarwono mengucap terimakasih atas kepedulian LGK terhadap warganya. Karena kantor Sekretariat RT 04/16 Kotabaru bisa rampung terlaksana berkat bantuan LGK. "Semoga dengan adanya kantor RT, pelayanan terhadap warga bisa meningkatkan dan lebih optimal lagi," harapnya. Karena menurut Sarwono, yang terpenting adalah keikutsertaan & pedulinya terhadap lingkungan. "Saya juga berharap bisa menarik warga berpartisipasi dalam ikut serta menyumbangkan Rp. 10rb perbulan, dan bergabung untuk bedah rumah yang lain," paparnya singkat.
Tags: