Melirik Bazar Sembako Murah Bersama Sobat Triad

nugie Bisnis
27 Apr 2021 11:21Wib
Bagikan atau simpan
BEKASI - Sobat Triad Kota Bekasi selenggarakan Bazar murah di bulan ramadhan 1442 H.
ADVERTISEMENT
Mengingat kondisi perekonomian khususnya di Kota Bekasi menurun akibat dampak pandemi covid 19. Sobat Triad secara rutin berpindah tempat mengadakan bazar murah. "Melirik Bazar murah, apa saja sih isinya" Seperti dikatakan Ketua Umum Sobat Triad Kota Bekasi, Murdani yang biasa disapa Beceng, hari ini kita laksanakan bazar murah di Jalan Raya Vila Jatirasa, Jatiasih, Kota Bekasi, Selasa (27/4/2021). "Kerjasama dengan koperasi Triad Bekasi keren, Sobat Triad buka bazar murah berupa sembako, sabun cuci piring dan jahe merah, serta aksesoris hijab,"ungkap Beceng. Bazar ini, kata Beceng, berbeda dengan bazar lainnya. Kita sediakan harga yang lebih murah sekitar 20 persen dibanding harga umumnya. Menurut Dia, tujuan utama dari kegiatan ini untuk membantu masyarakat yang diketahui dalam kondisi ekonomi yang menurun. Maka kita jual barang dengan harga lebih murah. "Harga bazar bisa murah, kita kerjasama dan dapat subsidi dari koperasi Triad Bekasi Keren. Alhamdulillah kita masih bisa berbagi,"terangnya. Sementara, kata Sulastri, Bidang UMKM Sobat Triad mengatakan, UMKM yang bergabung hari ini sejumlah empat pelaku usaha, dari total anggota yang tergabung di Sobat Triad sebanyak 50 UMKM. "Kita baru ada anggota UMKM sebanyak 50 pelaku usaha. Namun tetap kota konsisten melaksanakan kegiatan seperti bazar untuk mengembangkan usaha mereka," katanya seraya berucap, masih membuka peluang bagi pelaku usaha yang ingin bergabung di Sobat Triad.
Tags: