Tri Adhianto Resmikan Jersey Vamos Indonesia di Bekasi

nugie Olahraga
06 Jan 2022 08:57Wib
Bagikan atau simpan
Lokal Bekasi Online
ADVERTISEMENT
Bekerjasama dengan Ad Hoc, Jersey Vamos diresmikan Pembina Club Vamos Indonesia, Tri Adhianto, Kamis (6/1/2022). Dalam sambutan, Tri menyampaikan harapannya untuk Vamos Indonesia agar mampu kembali mengulang prestasi dan kejayaan di kancah futsal nasional, sembari menjadi mitra strategis dalam pengembangan pembinaan olahraga futsal di kota Bekasi. Dia juga berharap, dengan adanya Vamos di Kota Bekasi dapat menjadi pemacu gairah industri futsal di kota Patriot. Sementara, Pelaksana acara, Agus Leo menjelaskan bahwa hari ini peresmian Club Vamos Futsal Indonesia di Kota Bekasi, sekaligus launching Jersey dan Tim pemain futsal. "Nantinya tim futsal akan mengikuti kompetisi Liga Futsal Indonesia tahun 2022," kata Leo. Adapun total pemain futsal sebanyak 35 orang untuk club Vamos indonesia, meliputi 11 pemain inti dan 24 pemain cadangan. "Untuk latihan rutin rencananya di lapangan prima duta harapan, harapan Baru, Bekasi Utara. Yang nantinya mewakili Kota Bekasi dalam Liga Futsal 2022," tukasnya.
Tags: