Nasional - 12 Apr 20, 11:04 Wib
BEKASI - Dinas Koperasi dan UKM Kota Bekasi menyelenggarakan Sosialisasi dan Sertifikasi Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) guna memenuhi syarat dalam menjalankan usaha di Kota Bekasi.
Sejumlah 53 pelaku UMKM hadir dalam kegiatan tersebut yang dilaksanakan di Graha Hartika, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Selasa (25/7/2023).
Terlihat antusias para pelaku UMKM yang berbeda jenis dagangan itu bisa disimpulkan bahwa sertifikasi PIRT sangat dibutuhkan.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Bekasi, Yayan Yuliana berharap puluhan pelaku UMKM bisa mengajak rekannya ikut menjalankan usaha untuk meningkatkan ekonomi.
"Saya merasa bangga dengan UMKM yang terlihat antusias mengikuti pelatihan ini. Dan diharapkan juga bisa mendapat ilmu dan mengimplementasikan kepada lainnya," pungkas Yayan.
ADVERTISEMENT