Nasional - 11 Mar 23, 06:38 Wib
BEKASI - Melalui Tim 3 PTSL, Kantor Pertanahan ATR/BPN Kota Bekasi kembali membagikan 1000 bidang sertifikat tanah di kantor kelurahan Jatimurni, klKecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Kamis (30/6/2022).
Tampak pembagian sertifikat terbagi dua waktu pada hari yang sama, dengan tujuan menjaga kerumunan tak terhindarkan sesuai protokol kesehatan.
Hadir pada kesempatan itu, Kepala Kantor Pertanahan ATR/BPN Kota Bekasi, Andi Bakti, Camat Pondok Melati, Lurah Jatimurni dan para pengurus RT dan RW setempat.
Pada program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) tahun 2022, Kelurahan jatimurni mempunyai kuota 4200 bidang.
Andi Bakti menyampaikan kepada masyarakat bahwa program ini tidak dipungut biaya untuk Tim PTSL BPN, semua sudah di anggarkan oleh APBN.
"Apabila didapati staf BPN meminta biaya untuk program PTSL, silahkan laporkan pada saya, bisa melalui pesan Whatsapp," tegasnya.
Tampak ratusan warga menyambut ceria dan happy pembagian surat tanah yang telah lama diharapkan.
"Terimakasih kepada Pemerintah dan Pak Jokowi. Kami bisa punya sertifikat tanah secara gratis," ungkap Merry warga Jatimurni.
Diketahui, dari target kuota kelurahan Jatimurni sebanyak 4200 bidang pada tahun 2022. Sebelumnya telah diserahkan kepada warga sejumlah 640 bidang, dan akan menyerahkan pada Juli 2022 nanti sebanyak 3.500 bidang.
ADVERTISEMENT