Organisasi - 19 Agt 23, 04:47 Wib
BEKASI - Bulan Suci Ramadhan penuh beekah. Menjelang Hari Raya Idul Fitri menjadi momen yang dinanti Watini setelah tiga tahun mengalami lumpuh.
Watini merupakan salah seorang warga Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi yang mendambakan kursi roda untuk kebutuhannya sehari hari. Setelah tiga tahun lamanya mendambakan kini terwujud memiliki kursi Roda untuk membantunya dalam beraktifitas.
Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Partai Solidaritas Indonesia (DPC PSI) Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi menyerahkan bantuan Kursi Roda, Minggu (2/5/2021).
Dia yang tinggal di daerah Pondok Sani kelurahan pejuang, kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, mengalami sakit lumpuh sudah hampir tiga tahunan (08/04/21) mengadukan apa yang di alami nya kepada. Pengurus DPC PSI Medan Satria,Kota Bekasi, Berharap mempunyai kursi roda
Karena setiap hari nya hanya tiduran dan duduk di kursi biasa, dibantu oleh anak anak untuk pindah dari kasur ke kursi
Kepada mitrapos.com, Diana selaku Bendara DPC PSI Medan Satria mengatakan, Watini memang sudah lama mengalami lumpuh hanya duduk dan dirumah saja.
Setelah mendapat aduan, Diana juga mengatakan bahwa kondisinya yang mengalami lumpuh sangat menginginkan alat bantu beraktifitas. Dan juga, karena kesulitan ekonomi, Watini belum bisa membeli kursi roda.
"Kami menyerahkan kursi roda kepada Watini hari ini, berkat kerja sama dari temen temen pengurus dan donatur akhirnya bisa berikan satu kursi roda," ungkap Diana.
Diana berharap, semoga apa yang diberikan dengan ketulusan hati bisa bermanfaat dan menjadi kebahagiaan untuk keluarga ini.
ADVERTISEMENT