MGMP PJOK Gandeng KONI Kota Bekasi Gelar O2SN

nugie Olahraga
14 Mei 2024 07:05Wib
Bagikan atau simpan

BEKASI - Musyawarah Guru Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) gandeng KONI Kota Bekasi gelas Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di Camp Dragon Kota Bekasi. 

Pertandingan yang melibatkan beberapa cabang olahraga ini merupakan seleksi O2SN yang akan dimulai sejak Selasa 14 Mei 2024 dan hasilnya akan dipertandingkan di tingkat Provinsi Jawa Barat pada Juli 2024 mendatang. 

ADVERTISEMENT

Ketua MGMPPJOK, Kadir BK mengatakan bahwa dalam seleksi ini diikuti oleh pelajar SMA se Kota Bekasi kelas X dan XI, dan menentukan juara 1 dari 5 Cabang olahraga untuk mewakili Kota Bekasi. 

Adapun Kadir menjelaskan Cabor apa saja yang ikut serta adalah atletic yang meliputi panca lomba, lari 100 dan 400 meter, lompat jauh, lempar lembing dan tolak peluru. 

Selain itu juga terdapat Cabor Renang 5 gaya, bulu tangkis, pencak silat, dan karate, yang diikuti oleh putra dan putri bermain tunggal.

"Kegiatan ini dinaungi oleh MGMPPJOK selama tiga hari. Kita kerjasama dengan semua cabang olahraga di KONI kota bekasi," ungkap Kadir, Jumat (10/5/2024).

Waktu yang sama, Ketua KONI Kota Bekasi, Tri Adhianto dalam kehadirannya pada babak penyisihan memberikan motivasi dan nasihat untuk tetap sangat berolahraga.

"Ini merupakan salah satu cara KONI mencari bibit yang mempunyai potensi dari pelajar. Saya berharap MGMP PJOK se kota bekasi bisa terus bersinergi dengan KONI Kota Bekasi," pungkas Tri Adhianto.

Tags: