Intip Program Keren Kecamatan Bekasi Barat selama Ramadhan 1445 Hijriyah

nugie Informasi
27 Mar 2024 08:03Wib
Bagikan atau simpan

BEKASI - Seluruh umat Muslim berharap bulan Ramadhan ini menjadi bulan yang penuh berkah. Dan itu juga disasar oleh ASN di lingkungan Kecamatan Bekasi Barat.

Dalam rangka program Safari Ramadhan Camat Bekasi Barat, Gutus Hermawan mengalihkan agenda rutin wilayah yang biasanya setiap hari rabu melaksanakan rapat minggon membahas kinerja dan wilayah, kini berbeda.

ADVERTISEMENT

"Dalam rangka bulan penuh berkah, Camat mengganti agenda minggon jadi Safari Ramadhan bang. Kita muter aja ke wilayah kelurahan," ungkap Sekcam Bekasi Barat, Nurdin, Rabu (27/3/2024).

Diketahui, kegiatan tersebut melibatkan KUA, Koramil, Polsek, Pengurus RT dan RW, serta tokoh masyarakat.

Nurdin menambahkan, dalam Safari Ramadhan pihaknya rutin memberikan santunan anak yatim dan bingkisan bekerjasama dengan Baznas Kota Bekasi.

Kegiatan yang dimulai sejak Rabu awal Ramadhan memberikan bantuan kepada yatim yang merupakan warga di sekitar kelurahan masing masing, sebanyak 25 yatim tiap kelurahan.

Selain itu, pihaknya juga memberikan AC kepada masjid yang dikunjungi pada Safari Ramadhan, menggunakan APBD yang diajukan pada saat perencanaan bantuan rumah ibadah, dengan total untuk lima kelurahan senilai Rp24.750.000.

Nilai positif dari kegiatan tersebut adalah mengganti program yang berjalan dengan kegiatan penuh berkah di bulan ramadhan.

Tags: