Hari ini Sekolah di Kota Bekasi Sudah Normal Kembali

nugie Informasi
10 Mar 2025 17:03Wib
Bagikan atau simpan

Mataempat.com, Bekasi - Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di Kota Bekasi sudah normal kembali, Pasca Banjir hebat Tahun 2025.

Dilaporkan sebelumnya sejumlah 46 sekolah terdampak banjir, yang menyebabkan terganggunya kegiatan belajar mengajar.

ADVERTISEMENT

"Mudah mudahan seluruh siswa bisa mengikuti ujian dengan tertib dan nyaman," ungkap PLT. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Ahmad Yani, di Kota Bekasi, Senin (10/3/2025).

Ahmad Yani mengajak semua pihak turut menjaga sekolah dari kebersihan agar terciptanya proses KBM yang nyaman.

"Saya himbau kepada masyarakat karna masih musim hujan dan masih bisa terjadi, agar dilakukan antisipasi dan saling menjaga. Dan diharapkan tidak lagi hujan," tutur Pria yang kerap disapa Ustadz.

Tags: